Odion Ighalo Mampu Samai Rekor Berusia 95 Tahun di MU

Penyerang Manchester United, Odion Ighalo membuat catatan hebat dengan menyamai rekor yang berumur 95 tahun di klub berjuluk MU itu.
Ighalo mencetak gol pembuka Manchester United di pertandingan perempat final Piala FA di markas Norwich City, Sabtu (27/6/2020) kemarin.
Manchester United juga berhasil memenangi laga ini dengan skor 2-1 dan berhak lolos ke babak semifinal untuk berhadapan dengan Chelsea.

Catatan Apik Odion Ighalo
Gol yang dicetak Ighalo ke gawang Norwich membuatnya menjadi pemain kedua dalam sejarah United yang selalu mencetak gol di 4 kali peluang awal menjadi starter berturut-turut.
Menukil Opta, pemain pertama yang sanggup melakukannya ada Jimmy Hanson yang mencatatkan prestasi tersebut di 1925 silam. Kala itu, Hanson berturut-turut mencetak gol ke gawang Hull City, Blackpool, Derby County, dan Aston Villa.
Sementara itu, Ighalo mencatatkan rekor ini karena gol-gol yang ia cetak ke gawang Club Brugge, Derby County, LASK Linz, terakhir ke gawang Norwich.

Comments

Popular posts from this blog

Pique: Lawan Napoli Bakal Menjadi Hal Terberat

Aaron Ramsey Bangga Bisa Mengalahkan Spal!

Banyak Cara Kemenangan Togel