AC Milan Yang Menang Atas Juventus

AC Milan mendapatkan kemenangan luar biasa ketika melawan Juventus pada pekan ke-31 Serie A, Rabu (8/7/2020) dini hari WIB. Di duel di San Siro itu, Milan yang tertinggal dua gol lebih dulu menang dengan skor 4-2.
Milan sebenarnya sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu, masing-masing karena gol Adrien Rabiot dan Cristiano Ronaldo. Akan tetapi Rossoneri memperlihatkan kebangkitan luar biasa setelah itu.
Tuan rumah berhasil membalikkan keadaan dan akhirnya menang 4-2 karena gol-gol yang dicetak Zlatan Ibrahimovic, Franck Kessie, Rafael Leao, dan Ante Rebic.
Pada pertandingan lain, Lazio untuk kali kedua beruntun menelan kekalahan. Lazio kalah ketika bermain di markas Lecce. Bukan cuman kalah, pemain Lazio, Patric, menerima kartu merah setelah menggigit lengan lawan.

Hasil Pertandingan
Berikut hasil pertandingan pekan ke-31 Serie A 2019/2020 pada Rabu (8/7/2020) dini hari WIB:
Lecce 2-1 Lazio (Kouma Babacar 40', Fabio Lucioni 47' - Felipe Caicedo 5')
AC Milan 4-2 Juventus (Zlatan Ibrahimovic 62'-penalti, Franck Kessie 66', Rafael Leao 67', Ante Rebic 80' - Adrien Rabiot 47', Cristiano Ronaldo 53')

Comments

Popular posts from this blog

Permainan Terbaik Liverpool Musim Ini

MU Akan Membajak Transfer Thiago Alcantara Yang Gabung ke Liverpool

Pogba Bakal Absen Lama