Eden Hazard Akui Ini Adalah Musim Terburuknya

Menyelesaikan hampir sebagian besar musim 2019/20 jelas bukan hal yang baik buat pemain Real Madrid, Eden Hazard. Pemain berkebangsaan Belgia tersebut juga menyatakan bahwa dirinya sedang menjalani musim yang buruk.
Bahwa Hazard bergabung dengan Real Madrid di bursa transfer musim panas lalu. Ia didatangkan usai proses transfernya dari Chelsea sebanyak 100 juta euro selesai.
Maklum jika Hazard dihargai semahal itu. Ia mengemban status bintang di Chelsea sejak direkrut dari klub Prancis, Lille, di tahun 2012 lalu. Hazard mencatatkan total 352 permainan di seluruh kompetisi dan mencetak 110 gol.
Ia memberikan 6 trofi untuk tim yang bermarkas di Stamford Bridge tersebut. Termasuk dua gelar Liga Europa yang salah satunya diterima di musim terakhirnya bersama Chelsea.

Musim Terburuk Eden Hazard
Hazard datang dengan beban yang berat. Publik berharap bahwa sang gelandang dapat menggantikan sosok Cristiano Ronaldo yang memilih pergi ke Juventus pada tahun 2018 silam.
Ronaldo dianggap menjadi sumber gol utama Real Madrid selama 9 musim. Akan tetapi alih-alih menggantikan gol-gol Ronaldo yang hilang, Hazard malah jarang bermain dikarenakan cedera.
Hazard cuman bertanding sebanyak 21 kali di musim ini dengan catatan satu gol dan 7 assist. Ia tidak memugkiri bahwa ini merupakan musim terburuk di dalam karirnya.

Comments

Popular posts from this blog

Alasan MU Susah Mengalahkan Norwich?

Dybala Bakal Lebih Mudah Jika Ada CR7 dan Higuain

Pogba Dinilai Seperti Benalu di MU!